Koramil Nusa Penida Gelar Gerakan Pangan Murah Beras SPHP

    Koramil Nusa Penida Gelar Gerakan Pangan Murah Beras SPHP

    Klungkung, - Dalam upaya membantu masyarakat dan menjaga stabilitas harga bahan pokok, Koramil Nusa Penida bersama instansi terkait menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) dengan menjual beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) di halaman Makoramil Nusa Penida, Senin (27/10/2025).

     

    Kegiatan itu merupakan wujud sinergi antara TNI-AD, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Klungkung, serta Bulog dalam rangka menjaga ketersediaan beras bagi masyarakat, khususnya di Nusa Penida.

     

    Danramil Nusa Penida, Mayor Inf Suparno Hadi, mengatakan Gerakan Pangan Murah ini digelar sebagai langkah konkret dalam membantu masyarakat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.

     

    “Kami berharap kegiatan ini dapat meringankan beban masyarakat, terutama menjelang akhir tahun di mana kebutuhan bahan pokok biasanya meningkat. Selain itu, kegiatan ini juga untuk menjaga stabilitas harga beras di pasaran, ” ujarnya.

     

    Dalam kegiatan tersebut, masyarakat tampak antusias membeli beras SPHP yang dijual dengan harga di bawah pasar.

     

    Setiap warga diperbolehkan membeli sesuai ketentuan agar distribusi bantuan merata. Petugas dari Bulog juga memberikan sosialisasi singkat mengenai program SPHP dan pentingnya peran masyarakat dalam menjaga kestabilan pangan daerah. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Praka Galang Bersinergi Lakukan Vaksinasi...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 1610/Klungkung Laksanakan Garjas Periodik...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Babinsa Koramil Banjarangkan Turun Tangan Atasi Kebakaran Peternakan Ayam di Desa Timuhun
    Pjs Danramil Dawan Pimpin Langsung Gotong-Royong Penyiapan Lahan KDKMP
    Babinsa Kodim Klungkung Kembali Disebar Sosialisasikan Rekrutmen TNI AD
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin

    Ikuti Kami