Klungkung, - Perwira Seksi Teritorial atau Pasiter Kodim 1610/Klungkung, Kapten Inf Dewa Ngakan Made Artasedana, menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih atau KDKMP yang berlangsung di Desa Selat, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung, pada Rabu (24/12/2025).
Kegiatan itu menjadi tanda dimulainya pembangunan sarana koperasi yang diharapkan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat desa serta mendorong kemandirian dan kesejahteraan warga melalui pengelolaan usaha berbasis koperasi.
Kapten Inf Dewa Ngakan Made Artasedana, menyebut jika Kodim Klungkung siap mendukung program-program Pemerintah Daerah yang bertujuan memperkuat ekonomi kerakyatan dan pembangunan di wilayah.
Kehadiran dirinya dalam kegiatan itu merupakan wujud sinergitas dan komitmen bersama dalam mendukung kemajuan desa.
“Pembangunan Koperasi Merah Putih ini diharapkan dapat menjadi motor penggerak ekonomi masyarakat Desa Selat, sekaligus meningkatkan semangat gotong royong dan kebersamaan, ” ujarnya. (*)

Riansyah