Sertu Nyoman Dayuh Bersinergi dengan Warga Bersihkan Sampah di Desa Sakti

    Sertu Nyoman Dayuh Bersinergi dengan Warga Bersihkan Sampah di Desa Sakti

    Klungkung, - Sebagai wujud kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dan untuk mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil Nusa Penida bersama warga melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan sampah di Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Jumat (24/10/2025).

     

    Kegiatan gotong-royong itu menyasar area pemukiman dan jalan desa yang selama ini dipenuhi sampah plastik dan dedaunan kering.

     

    Sertu Nyoman Dayuh bersama Perangkat Desa, Pecalang, dan masyarakat setempat bergotong-royong membersihkan lingkungan agar terlihat lebih bersih, asri, dan nyaman.

     

    “Kami ingin mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan. Kegiatan seperti ini tidak hanya membuat desa menjadi bersih, tetapi juga memperkuat semangat gotong royong di tengah masyarakat, ” ujarnya.

     

    Selain membersihkan sampah, Sertu Nyoman juga memberikan imbauan kepada warga agar lebih peduli terhadap pengelolaan sampah rumah tangga.

     

    Ia mengingatkan pentingnya memilah sampah organik dan anorganik serta tidak membuang sampah sembarangan, terutama di area yang menjadi jalur wisata. (*)

     

     

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Kemampuan Bela Diri Prajurit,...

    Artikel Berikutnya

    Tanam Pohon Gotong Royong Semesta Berencana...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pjs Danramil Dawan Pimpin Langsung Gotong-Royong Penyiapan Lahan KDKMP
    Babinsa Kodim Klungkung Kembali Disebar Sosialisasikan Rekrutmen TNI AD
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa

    Ikuti Kami