TK Negeri Gema Santi Semarapura Kangin Gelar Kunjungan Edukatif

    TK Negeri Gema Santi Semarapura Kangin Gelar Kunjungan Edukatif

    Klungkung, - Dalam rangka menumbuhkan semangat cinta tanah air sejak usia dini, TK Negeri Gema Santi Semarapura Kangin melaksanakan kunjungan edukatif ke Makodim 1610/Klungkung, pada Kamis (23/10/2025).

     

    Kegiatan tersebut disambut hangat oleh para personel Kodim, salah satunya ialah Serka Gusti Ngurah Armawan.

     

    Rombongan yang terdiri dari guru dan puluhan murid TK itu tampak antusias saat tiba di Makodim dan mengikuti rangkaian kegiatan yang telah disiapkan.

     

    Dalam kunjungan tersebut, para siswa diperkenalkan dengan berbagai perlengkapan dan fasilitas militer yang ada di lingkungan Kodim.

     

    Mereka juga mendapatkan penjelasan sederhana tentang tugas dan peran TNI dalam menjaga kedaulatan serta keamanan negara.

     

    “Kegiatan ini sangat positif sebagai bentuk pengenalan sejak dini kepada anak-anak tentang profesi TNI. Harapannya, mereka tumbuh menjadi generasi yang disiplin, berjiwa nasionalis, dan mencintai tanah air, ” ujar Serka Gusti Ngurah Armawan. (*)

     

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Sertu Agus Pande Bersama Dinsos Data Warga...

    Artikel Berikutnya

    Kodim Klungkung Tingkatkan Kebugaran Fisik...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura
    TNI Raih Predikat A (Pelayanan Prima) pada Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2025
    Dua Pengusaha Djunaidi Nur dan Aditya Simaputra Divonis Penjara Kasus Korupsi Suap Hutan Inhutani V

    Ikuti Kami