Kodim Klungkung Gelar Upacara Peringatan Hari Juang TNI-AD ke-80

    Kodim Klungkung Gelar Upacara Peringatan Hari Juang TNI-AD ke-80

    Klungkung, - Dandim 1610/Klungkung, Letkol Kav Sidik Pramono, memimpin upacara peringatan Hari Juang TNI-AD ke-80 di Lapangan Upacara Makodim pada Senin (15/12/2025).

     

    Upacara berlangsung khidmat dan diikuti seluruh prajurit TNI, PNS Kodim Klungkung, serta Satbalak jajaran sebagai bentuk penghormatan terhadap sejarah perjuangan TNI-AD dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

     

    Dalam kesempatan tersebut, Dandim membacakan amanat Panglima Besar Jenderal Soedirman yang sarat dengan nilai patriotisme, nasionalisme, dan pengabdian tanpa pamrih.

     

    Amanat itu menegaskan bahwa semangat juang seorang prajurit tidak akan pernah padam, meskipun raga hancur, karena jiwa yang dilindungi benteng Merah Putih akan terus hidup membela bangsa dan negara.

     

    Jenderal Soedirman menegaskan bahwa tentara bukanlah golongan di luar masyarakat atau kasta yang berdiri di atas rakyat.

     

    “Tentara merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari rakyat, dengan kewajiban utama mempertahankan kedaulatan negara serta menjaga keselamatan bangsa dari berbagai ancaman, baik dari dalam maupun luar negeri, ” jelasnya. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Serka Nyoman Suartana Dampingi Posyandu...

    Artikel Berikutnya

    Danramil Klungkung Hadiri Rakor Pengamanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura
    TNI Raih Predikat A (Pelayanan Prima) pada Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2025
    Dua Pengusaha Djunaidi Nur dan Aditya Simaputra Divonis Penjara Kasus Korupsi Suap Hutan Inhutani V

    Ikuti Kami