Sertu Azar Lakukan Patroli di The Angkal Fast Cruise

    Sertu Azar Lakukan Patroli di The Angkal Fast Cruise

    Klungkung, - Babinsa Koramil Dawan, Sertu Azar menggelar patroli dan pemantauan keamanan di kawasan The Angkal Fast Cruise, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung. Jumat (16/01/2026).

     

    Patroli itu dilakukan sebagai upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya di area pelabuhan dan jalur penyeberangan laut yang menjadi pintu masuk wisatawan.

     

    Patroli tersebut difokuskan pada pengecekan aktivitas penumpang, awak kapal, serta kondisi sekitar dermaga. Sertu Azar juga melakukan komunikasi sosial dengan pengelola fast boat dan masyarakat setempat guna menyampaikan imbauan agar selalu mengutamakan keselamatan, ketertiban, dan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan.

     

    Selain itu, ia mengingatkan para penumpang dan kru kapal agar mematuhi prosedur keselamatan pelayaran, termasuk penggunaan alat keselamatan dan menjaga barang bawaan masing-masing.

     

    Menurutnya, hal itu penting mengingat tingginya mobilitas wisatawan yang menggunakan jasa fast boat menuju dan dari Nusa Penida.

     

    “Patroli dan pemantauan akan terus dilakukan secara rutin sebagai bentuk komitmen TNI-AD, khususnya Koramil Dawan dalam mendukung keamanan wilayah, ” tegasnya. (*)

     

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Klungkung Tinjau Lahan Rencana Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dandim Klungkung Tinjau Lahan Rencana Pembangunan KDKMP di Kecamatan Dawan
    Optimalkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil Klungkung Dampingi LTT di Desa Kamasan
    Dr. Hendri: Tidak Ada Yang Salah dengan Pilkada Langsung, Mental Politisinya Saja yang Korup!
    Kodaeral X TNI AL Bentuk X Point UMKM Sebagai Wadah Strategis Pemberdayaan  Ekonomi Masyarakat
    Babinsa Koramil Banjarangkan Turun Tangan Atasi Kebakaran Peternakan Ayam di Desa Timuhun

    Ikuti Kami